Jendelakaba.com, Payakumbuh – Seorang alumni SMK Mitra Payakumbuh bernama Adil Arif baru saja dinyatakan lolos berkuliah keluar negeri. Tepatnya setelah diperoleh Surat Penerimaan atau Letter of Accceptance (LoA) Adil dari kampus Far East University, Taiwan. Kampus yang terletak di Kota Tainan tersebut, bahkan memiliki program kuliah sambil kerja, dimana sangat memungkinkan bagi mahasiswanya untuk bisa membiayai sendiri biaya kuliah dan biaya hidup mereka.
Adil saat diwawancarai pada Kamis (16/3) menyampaikan bahwa keinginan untuk mengubah hidup menjadi lebih baik dan ingin membahagiakan orangtua menjadi motivasi dan semangat utama baginya untuk mendaftarkan diri berkuliah keluar negeri. “Saya juga ingin menambah ilmu dan wawasan serta pengetahuan saya,” ujarnya.
Berbagai proses mesti dilalui Adil, seperti menyiapkan berkas KTP, paspor, ijazah, serta transkrip nilai. “Juga mempersiapkan diri untuk di-interview oleh pihak kampus,” ujarnya.
Pemuda ini sebenarnya sudah lulus dari SMK Mitra pada 2022 yang lalu. Ia kemudian mendaftar kuliah dengan Jurusan Perawatan Pesawat Terbang dan memilih untuk ikut dengan pemberangkatan Taiwan di gelombang kedua. Pada Bulan Maret ini ia bersama para mahasiswa Taiwan lainnya akan berangkat ke kampus mereka di Far East University.
Selain itu dilakukan upacara pelepasan kepada Adil oleh Halo Beasiswa selaku konsultan pendidikan yang membantu proses pendaftaran kuliah. Pelepasan dilakukan di almamater Adil begitu LoA telah diperoleh dari pihak kampus pada akhir 27 Februari lalu. Selain dihadiri oleh semua guru dan pegawai, pelepasan tersebut juga dihadiri oleh para siswa SMK Mitra Payakumbuh dari kelas X hingga XII.
“Selama ini stigma di masyarakat bahwa kuliah keluar negeri itu mahal dan sulit. Padahal tidak semuanya yang mahal, dan tidak semuanya yang sulit. Hanya saja, siswa di Sumbar selama ini kekurangan info sehingga terbilang masih sedikit yang berkuliah di luar negeri,” papar Tareq Al Bana, Lc selaku CEO Halo Beasiswa pada sambutannya.
Pada kesempatan kali itu, Halo Beasiswa juga memberikan plakat penghargaan kepada pihak sekolah sebagai pendidik Adil selama tiga tahun terakhir. H. Andinesa Army, S.T selaku Wakil Kepala Sekolah SMK Mitra Payakumbuh mengaku bangga akan hal ini. “Semoga ke depannya makin banyak anak-anak kita yang berminat untuk berangkat kuliah keluar negeri,” pungkasnya. (Zikra)