Asep Muldani Ketum HMI Cabang Bangka Belitung-Mengecam Keras Aldy Kurniawan Koordinator Umum Tim Relawan Senyum 1912 dari Salah Satu Calon Walikota Pangkalpinang

Jendelakaba.com — Pangkalpinang, Senin (22/04/2024) Asep Muldani Formateur/Ketum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bangka Belitung menyatakan ketidak terlibatannya HMI dalam relawan politik salah satu calon walikota Pangkalpinang, sebagaimana yang telah disampaikan oleh Aldy Kurniawan.

“Sebelumnya kami sampaikan terkait independensi di HMI itu apa, sebagaimana dalam BAB III Pasal 5 Anggaran Dasar (AD): “HMI bersifat independen”, ujar Asep Muldani.

“Artinya HMI tidak berpihak pada suatu golongan apapun. Sifat independensi HMI terbagi menjadi dua, yaitu indepensi etis dan independensi organisatoris. Independensi etis yakni ketidak berpihakan suatu individu kepada kelompok tertentu. Kader HMI haruslah berpihak kepada sesuatu, yakni kebenaran yang telah diuji dan bernilai. Maka kader HMI tidak boleh ikut serta dan terjun kedalam ke anggotan partai politik ataupun berkecimpung dalam urusan yang menunjukkan keberpihakan politik dengan atasnama HMI”, ujarnya.

“Dengan demikian melaksanakan independensi etis bagi setiap kader HMI berarti pengaktualisasian dinamika berpikir dan bersikap dan berprilaku baik “hablumminallah” maupun dalam “hablumminannas” hanya tunduk dan patuh dengan kebenaran”. Tambahnya.

Ia juga menyampaikan, terkait apa itu independensi organisatoris.

Independensi organisatoris dalam tafsir independensi HMI diartikan bahwa: “Dalam keutuhan kehidupan nasional HMI secara organisatoris senantiasa melakukan partisipasi aktif, kontruktif, korektif dan konstitusional agar perjuangan bangsa dan segala usaha pembangunan demi mencapai cita-cita semakin hari semakin terwujud”. Ujarnya

“Organisasi HMI tidak boleh berpihak kepada suatu kepentingan pihak manapun dan kelompok maupun golongan manapun kecuali hanya kepada kebenaran dan objektifitas.” Tambahnya.

Asep Muldani dalam hal ini meminta klarifikasi dari Aldy Kurniawan atas disebutkannya HMI sebagai relawan salah satu calon walikota Pangkalpinang.

“Atas dasar tersebut, saya mewakili seluruh pengurus dan kader HMI Cabang Bangka Belitung, selaku Ketum Cabang. Ingin menyampaikan bahwa apa yang di Sampaikan Aldy Kurniawan pada media online katacyber.com dan ataupun media lainnya yang menyatakan keterlibatan HMI sebagai tim relawan daripada salah satu calon walikota Pangkalpinang, melalui tim relawan senyum 1912 yang dikoordinatori Aldy Kurniawan adalah *TIDAK BENAR*, dan selain daripada itu kami ingin saudara Aldy Kurniawan mengklarifikasi dan meminta maaf atas klaim yang disampaikan, karena hal ini dapat mencemari nama baik Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) sebagai organisasi mahasiswa yang independen bukan hanya HMI Cabang Bangka Belitung tapi Seluruh Kader HMI se-Indonesia.” Ungkap Asep Muldani.

Asep Muldani juga menyampaikan apabila tidak ada niat baik untuk mengklarifikasi dan meminta maaf, maka Ia akan membawa hal tersebut ke jalur yang lebih serius.

“Juga kami tidak tahu menahu siapa beliau ini dan apabila tidak ada klarifikasi dan permohonan maaf maka kami akan membawa hal ini pada ranah yang lebih serius.” Ucap Asep Muldani. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *